Molibagu (30/11)—Kementerian Agama Bolaang Mongondow Selatan mengadakan rapat koordinasi dengan semua unit kerjanya. Kegiatan ini untuk mengevaluasi capain kinerja tahun anggaran (TA) 2015 dan rencana program kerja prioritas tahun 2016 yang telah diusulkan.
Bertempat di Sondana Beach Resto Molibagu, rapat koordinasi dan evaluasi ini dihadiri 30 peserta, terdiri dari para kepala seksi, kepala madrasah, pengawas dan para kepala KUA serta para pengelola Keuangan dimasing-masing satker.
Kasubbag TU Muh. Thaib Mokobombang SAg menjelaskan rapat ini adalah bentuk pertanggungjawaban manajemen dalam mengelola anggaran.
“Rapat ini wujud evaluasi dan monitoring serta pengawasan pelaksanaan TUSI pada masing-masing satker di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kab. Bolaang Mongondow Selatan selang tahun Anggaran 2015,” terang Mokobombang.
Selanjutnya Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bolaang Mongondow Selatan Drs H Suhada Mokoagow memberi apresiasi dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras guna mencapai target dalam realisasi penyerapan anggaran.
Dia menyampaikan kekecewaan karena beberapa unit kerja tidak menyerap dana secara maksimal sampai Oktober 2015 ini.
“Kejadian yang tidak diharapkan pada tahun 2015 jangan sampai terulang lagi pada tahun 2016,” tegas Mokoagow.
Terakhir, para pimpinan Satker mempresentasikan capaiannya masing-masing dipandu langsung Kepala Kantor dilanjutkan dengan diskusi serta menerima masukan untuk penyempurnaan pelaksanaan kegiatan kedepan. (mm)