Headlines News :
Home » » EMIS Bolsel Tanpa Stabilo Merah

EMIS Bolsel Tanpa Stabilo Merah

Written By Kemenag Kab Bolsel on Senin, November 10, 2014 | 02.25.00

Kemenag Bolsel (10/11) bertempat di Hotel Patrajasa Kotamobagu dilaksanakan kegiatan RakorEducation Management Information System tingkat Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan.
Menurut Kepala Seksi Pendidikan Islam, Hi. Muzayin, S.Ag kegiatan ini berlangsung sehari, dengan pemateri dari Pendis Bolsel dan Operator EMIS dari Bidang Pendis Provinsi. Kegiatan rakor ini diikuti oleh 15 Kepala Madrasah didampingi 15 orang operator EMIS dari masing-masing madrasah se-Bolmong Selatan dari tingkat MI, MTs, dan MA baik negeri maupun swasta.
Rapat koordinasi ini dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Bolmong Selatan, Drs. Hi. Suhada Mokoagow. Dalam sambutannya, Mokoagow berharap agar jajaran madrasah se-Bolsel untuk proaktif meng-update segala data yang dibutuhkan sebagaimana permitaan aplikasi EMIS. “Hal ini penting karena berkaitan dengan perencanaan program dimasa mendatang.” tegas Mokoagow.
Pada kesempatan berikutnya, Saiful Abdullah, S.Kom selaku pemateri/operator EMIS provinsi menegaskan bahwa madrasah yang lalai memasukkan data EMIS maka konsekuensinya madrasah tersebut tidak akan mendapatkan bantuan di tahun 2015. “Alhamdulillah, untuk Bolsel tidak ada madrasah yang mendapat stabilo merah karena lalai mengelola EMIS.” terang Saiful. (teja)
Share this article :


>
 
Support : Creating Website | @fray | mTm
Proudly powered by Website
Copyright © 2013. Kementerian Agama Kab. Bolaang Mongondow Selatan - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by mTm