Molibagu (07/03)
Acara penyelenggaraan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Kab. Bolaang
Mongondow Selatan hari ini di gelar, STQ yang diselenggarakan di halaman
kantor Kementerian Agama Kab. Bolaang Mongondow Selatan yang dihadiri
oleh seluruh pejabat pemerintah Kab. Bolaang Mongondow Selatan dan acara
yang dibuka langsung oleh Bapak H. Herson Mayulu, S.IP. Dalam
sambutanya Mayulu, mengharapkan pelaksaan STQ kali ini dapat mencetak
Kader-kader terbaik putra daerah sehingga dengan kader-kader inilah yang
menjadi cahaya hidayah di Kab. Bolaang Mongondow Selatan. Mayulu
menambahkan ungkapan terima kasih banyak kepada seluruh Panitia yang
telah ikut berpartisipasi dari awal sampai terlaksananya kegiatan STQ
kali ini.
Adapun Kegiatan STQ ini
didasarkan pada Surat Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov.
Sulawesi Utara Nomor : P.857/Kw.23.4.3/BA.00/2017, tanggal 10 Januari
2017 tentang Ketentuan Pokok STQ Nasional ke-XXIV tahun 2017 serta
berdasarkan hasil Rapat Pengurus LPTQ Bolsel tanggal 06 Februari 2017
sementara sumber dana dari kegiatan ini bersumber dari APBD Kab. Bolaang
Mongondow Selatan dan DIPA Kemenag Kab. Bolsel.
Dalam
sambutannya Ketua Panitia STQ ke 24 Tingkat Kab. Bolaang Mongondow
Selatan, Bapak Eka F.H Van Gobel menerangkan jumlah peserta
masing-masing dari kecamatan adalah kec. Bolaang Uki 5 Peserta, Kec.
Posigadan 5 Peserta, Kec. Pinolosian 6 Peserta, Kec. Pinolosian Tengah 4
Peserta dan Kec. Pinolosian Timur 3 Pesrta dengan Total Jumlah 31
Peserta STQ. Van Gobel menambahkan adapun harapan kami dari panitia
dalam pelaksanaan kegiatan STQ ini adalah terwujudnya manusia yang
beriman dan bertaqwa kepada Al Quran serta meningkatkan Pemahaman,
penghayatan, dan isi kandungan Al Quran. Serta terwujudnya Bolaang
Mongondow Selatan yang religius, berbudaya dan sejahtera sesuai visi dan
misi pemerintah daerah. (mm)